SMKN 1 Tuntang meraih prestasi membanggakan sebagai Juara 1 Lomba Fashion Desain Competition dalam Gelaran Malang Fashion Week 2021.
Dalam ajang tahunan bergengsi tersebut, Ibu Anggita Fortuna Dewi, Guru Tata Busana SMKN 1 Tuntang menyisihkan finalis dari berbagai daerah di Indonesia.
Lomba yang dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Bapak Emil Elestianto Dardak berlangsung meriah. Dalam kesempatan ini Wali Kota Malang Sutiaji turut hadir mengapresiasi ajang fashion termegah di Malang Raya ini. Menurutnya, sebagai kota yang dinobatkan sebagai Kota Kreatif Indonesia, fashion di Kota Malang mampu bersaing dengan dunia.
Kepala SMKN 1 Tuntang Ardan Sirodjuddin sangat senang atas prestasi ini.
“Walaupun sekolah ini masih dalam taraf perkembangan tetapi mampu meraih prestasi membanggakan”, ujarnya.
Penulis : Nurul Rahmawati, Guru SMKN 1 Tuntang.